Sabtu, 20 Februari 2010

Warta

Selembar Dwi Mingguan PLS/24/08/09 Edisi XIV
*** PLuS POS ***
(Nyata, Tangguh, Terpercaya)
SMA PANGUDI LUHUR SEDAYU (0274)7494179


PINTU REDAKSI
Hai apa kabar semua? PLuS POS kembali hadir di hadapan temen-temen semua dan tentunya bapak-ibu guru dan karyawan.
Untuk Edisi pertama dan kedua tahun ajaran ini PLuS POS masih dipegang anak-anak jurnalistik kelas XII. Untuk edisi berikutnya akan dipegang anak-anak jurnalistik utamanya kelas X dan XI.
Edisi berikutnya kami minta dukungan temen-temen untuk mengirimkan sepenggal tulisan untuk PLuS POS, dukungan lain kami mohon temen-temen dapat menyisihkan sedikit uang jajan untuk membantu ongkos cetak PLuS POS.

HARUS TAHU
Lapangan volley (pasir dan rumput) sekolah kita sementara ini hilang, berubah menjadi sebuah bangunan yang cukup megah. Bangunan tersebut rencananya sebagai laboratorium Fisika, menambah laboratorium kimia dan biologi yang sudah ada. Labaoratorium ini untuk mendukung proses belajar mengajar khususnya pelajaran fisika. Semoga laboratorium ini dapat digunakan sebagaimana mestinya.
Temen-temen udah belajar belum? Mulai Jumat tanggal 11 sampai 17 September sekolah kita mengadakan Ulangan Tengah Semester Ganjil. Ayo buruan kita belajar!!! (Amel)

SIAPA SIH
Temen-temen tentunya udah tau bahwa ada wajah baru di kantor guru SMA kita. Berbeda dengan edisi kemarin, kali ini PLuS POS menampilkan Bapak Paulus Cahyo Eko Wandono, S.T. yang akrab dipanggil Pak Cahyo.
Yups… beliau adalah guru yang mengampu pelajaran TIK. Guru muda kelahiran Yogyakarta, 30 Agustus 1977 ini mengakui kesan pertamanya pada sekolah ini, teduh karena banyak pohon di lingkungan sekolah. Bila ditanya tentang suka duka, sukanya adalah semua warga sekolah baik-baik dan menyenangkan. Sedangkan dukanya adalah kalau ada murid yang ramai saat pelajaran atau yang keluar saat jam pelajaran tanpa izin, membuat jengkel.
Beliau berharap agar kita semua tidak menyia-nyiakan masa depan sehingga kita bisa menjadi orang yang berguna bagi keluarga, orang lain, dan bangsa. Tetep semangat dan sukses selalu, OK?! (Ike & Naomi)

INGET ATAU NGGAK ?
Senin-Selasa 24-25 Agustus kemarin diakreditasi. Bapak ibu guru cukup sibuk dengan kegiatan untuk menyiapkan akreditasi. Semoga hasil yang dicapai dapat maksimal dan sekolah kita semakin maju dan berkembang.
Di depan aula sekolah kita berderet majalah dinding karya kelas X, XI dan XII. Majalah dinding tersebut dibuat dalam rangka menyemarakkan Ulang Tahun Kemerdekaan Negara kita yang ke 64. Semoga melalui lomba madding ini dapat meningkatkan kecintaan kita terhadap budaya tulis menulis. (PLuS POS)

MENGAPA BEGINI BEGITU
Sekolah kita di setiap depan ruangan ada si Biru dan si Kuning. Apakah itu? Tempat sampah dari tong bekas yang dicat biru dan kuning. Tempat sampah organik dan non organik. Kok pengadaan tempat sampah baru sekarang?
Tempat sampah cukup bagus nampaknya sedikit sia-sia. Banyak sampah masih berserakan diberbagai tempat. Oh… mungkin kita belum terbiasa dengan tempat sampah yang ada! He.. …..
Selama bulan puasa ini jam pelajaran dikurangi 5 menit setiap jam pelajaran. Tapi kok kadang jam pergantian sering molor. Temen-temen sering juga setiap ganti pelajaran izin ke belakang molor juga. He…. Enak kali molor ..!! (Windri)

IPTEK
HTML (Hyper Text Markup Language) digunakan untuk membuat dokumen yang bisa diakses melalui web. Keuntungan dari HTML adalah bisa untuk membuat blog, urusan bisnis, untuk iklan, “online” dan lain-lain (praktis)
Kita harus menyesuaikan diri dengan adanya kecanggihan teknologi pada masa kini. Bila kita tidak bisa menyesuaikannya, kapan kita bisa maju? Tapi kita juga harus hati-hati penggunaannya. (Ike-Naomi-Amel)

HUMOR
Kejadian ini saat kami retret di Syalom Ambarawa. Acara pagi itu adalah jalan-jalan pagi. Dengan didampingi oleh seorang bruder, kami jalan-jalan di sekitar rumah retret.
Untuk mengurangi rasa capek, kami ngobrol di sepanjang perjalanan. Tiba-tiba salah satu temen nyeletuk, “Wah baru jalan segini aja kakiku udah pegel-pegel semua.” Coba bayangkan kalau kita setiap hari naik turun gunung sambil membawa beban yang cukup berat?” Temenku yang lain nyeletuk Kalau orang gunung udah terbiasa maka tidak mudah capek. Makanya orang gunung itu biasanya kakinya besar-besar, karena sering berjalan naik turun gunung kayak gini.”
Saat itu bruder menanggapi obrolan kami, sambil tertawa bruder berkata “Lha ini kakiku besar-besar po? Saya kan asli gunung yaitu Boro. Kakiku nyatanya biasa-biasa saja, tho…..!!!” Temenku pun diam sambil tertawa menahan malu!!! Kacian…deh!! (Ike)

Crew:
Amel, Naomi, Ike,
Santa, Windri
Kami Ucapkan

Warta

Wokrshop Jurnalistik Tim Warta Paroki Klepu (imuat Praba Februari I 2010)


Sebagai upaya untuk meningkatkan profesionalisme tulis menulis bagi anggota, Tim Warta Paroki Klepu mengadakan acara Workshop jurnalistik pada hari Kamis-Jumat 26-27/11/2009 di Aula SMP Budi Mulia Minggir. Peserta sekitar 15 orang dari 20 anggota Tim Warta Paroki Klepu.
Materi Pelatihan disampaikan oleh anggota Tim Warta Paroki Klepu yang memiliki beberapa pengalaman dalam bidangnya. Session I Menulis Opini Oleh Ag. Budi Susanto, S.Pd. (Guru yang senang menulis), Sesion II Editing oleh Ign. Adjie R.P. (Mantap Wartawan, Pembimbing Majalah Sekolah dan Editor Majalah), Sesion III Wawancara dan Penulisan Berita oleh C. Binarsih ( Wartawan Bernas Yogya). Tiga materi tersebut disampaikan pada hari pertama.
Sedangkan hari kedua lebih berupa sharing dari para anggota Tim Warta Paroki. Materi tersebut adalah Menentukan Tema oleh Leornadus Budi Setiawan, Menulis Rohani oleh Agung Widodo dan P Agung Santoso, Wawasan Paroki Klepu oleh Y. Sumardi dan Serba-serbi mengelola warta paroki leh Riyan Wahyudi. Semua pemateri pada hari pertama dan hari kedua adalah anggota Tim Warta Paroki Klepu. Tim Warta Paroki Klepu ini tidak terbatas dari para mahasiswa, namun beberapa dari mereka adalah penulis lepas, wartawan, editor majalah, guru, dan profesi lainnya.
Pada kesempatan itu Rm F.X. Murdisusanto, Pr selaku romo Paroki KLepu berkenan hadir dalam acara tersebut. Beliau memberikan penguatan kepada para anggota Tim Warta Paroki. Harapan kedepan agar Tim warta paroki selalu mengadakan pembenahan agar warta paroki betul-betul menjadi pewarta kabar gembira kepada seluruh umat Paroki Klepu.
Workshop ini diadakan juga dalam rangka menyambut ulang tahun Warta Paroki yang pertama tepatnya bulan Januari. Diakhir kegiatan ini ditutup dengan membuat perencanaan kedepan untuk Warta Paroki Klepu. Sebagai bentuk perencana ke depan Warta Paroki Klepu antara lain Penambahan rubrik Kewiraswastaan seperti yang sedang digalakan di Paroki Klepu, Penambahan Rubrik Rohani, Penambahan Rubrik Hiburan atau fiksi.
Perencanaan di tahun 2010, warta Paroki Klepu akan mengadakan lomba penulisan bagi para pembaca, mencetak wartawan-wartawan kecil dan mengadakan kegiatan rutin untuk mengkritisi masalah-masalah actual. Hal ini sebagai upaya untuk mempertajam wawasan para anggota Tim Warta Paroki dalam mengungkapkan ide. Proficiat !!!!!

(Ag. Budi S)

Warta

Selembar Dwi Mingguan PLS/24/08/09 Edisi XIII
*** PLuS POS ***
(Nyata, Tangguh, Terpercaya)
SMA PANGUDI LUHUR SEDAYU (0274)7494179

PINTU REDAKSI
Hai apa kabar semua? PLuS POS comeback nih!! Tentu aja dengan berita-berita yang seru di sekolah kita ini.
Udah pada tahu kan seragam baru yang menambah warna sekolah kita, namun kenapa hanya diberlakukan untuk kelas X ya?
Memperingati hari kemerdekaan, sekolah kita semakin merdeka dengan bertambahnya prestasi yang kita raih, apa saja itu? Lalu siapakah wajah baru yang meramaikan ruang guru di sekolah kita ini? Mau tahu semuanya? Makanya jangan sampai ketinggalan untuk membaca PLuS POS edisi ini. Selamat membaca!!! (Santa)

HARUS TAHU
Sebulan terakhir ini konsentrasi warga SMA PL Sedayu terutama guru-guru dan karyawan sedang terfokus pada suatu hal yang akan menentukan eksistensi setelah sekolah yaitu akreditasi.
Warga SMA PL Sedayu pun rela berlama-lama tinggal di sekolah, untuk mempersiapkan segala sesuatunya agar di saat penilaian dapat berlangsung dengan baik dan mendapat hasil yang memuaskan. Agar kelak sekolah kita ini dapat lebih eksis, berkembang dan lebih bermutu. Good Luck!!! (Amel)

SIAPA SIH
Temen-temen, di tahun ajaran yang baru ini, tentunya kalian semua udah tahu bahwa ada beberapa wajah baru yang menambah deretan staf pengajar di SMA kita. Salah satunya adalah ibu Lisna Indrawati, S.PSi yang mengampu pelajaran BK.
Setelah beberapa waktu ruang BK kita VOCCUM dan kemudian dipegang oleh suster Elisa untuk sementara. Para siswa yang ingin berkonsultasi dapat langsung menemui bu Lisna.
Guru muda kelahiran Purworejo 29 Februari 1984 ini mengakui kesan pertamanya pada sekolah ini menyenangkan, baik situasi, lingkungan maupub siswa-siswinya. Beliau berharap semoga siswa-siswi dapat berkembang secara pribadi maupun mental menjadi pribadi yang mandiri, dewasa dan bertanggungjawab. Sebagai siswa marilah kita bersama-sama mewujudkan harapan berliau!! Okeii… (Santa- Naomi)

INGET ATAU NGGAK ?
Eh temen-temen inget atau nggak? Kemarin tanggal 15 Agustus 2009, sekolah kita telah mengirim beberapa pasukan tontinya yang diwakili kelas X dan kelas XI, untuk mengikuti Lomba Gerak jalan se-Kecamatan Sedayu yang diselenggarakan di Lapangan Argodadi Sedayu Bantul. Mereka dibagi menjadi dua kelompok yaitu kelompok putra dan putri.
Akhirnya kerja keras mereka selama beberapa hari latihan, telah membuahkan hasil yang memuaskan yaitu berhasil menggondol 2 buah tropi. Masing-masing mendapat juara pertama.
Proficiat!!! (Naomi)

MENGAPA BEGINI BEGITU
Semua pasti tau apa yang membedakan tahun ajaran sekarang dengan yang kemarin mengenai seragam. Yups..! Kelas X dengan batik pada hari Rabu Kamis cukup membedakan dengan kelas XI dan XII. Kenapa kelas X harus berpakaian batik?
Temen-temen sekolah kita setiap hari Sabtu menerapkan seragam bebas. Namun kadangkala sebagian temen-temen mengartikan lain. Bebas dengan pakaian yang beberapa nampaknya kurang sopan. Bagaimana kalau kita coba berpakaian yang lebih pantas dan sopan?
Sekolah kita tempat belajar cukup nyaman, udara yang belum tercemar polusi dan rindangnya pepohonan yang ada. Hal ini membuat temen-temen betah di sekolah. Semoga
kita betah karena belajar bukan yang lainnya.he….he…. (Windri)

IPTEK
Face Book akhir-akhir ini cukup ngetren. Aka itu Face Book? Tentunya kalian sudah sering mendengar kata itu… Yap… Face Book merupakan sarana menambah teman melalui jaringan internet. Namun banyak juga yang menggunakannya untuk urusan bisnis, karena Face Book tidak hanya booming di kalangan anak muda tetapi segala umur. Wah, kalau gitu jangan sampai ketinggalan tuh!!! (Santa)

HUMOR
Beberapa waktu lalu aku dan temanku membaca Koran. Kami disuruh pak Pur memberitahukan kepada bu Sri kalau ditunggu suaminya di depan sekolah.
Akupun langsung mengetuk pintu, tetapi kebetulan bu Sri juga sedang berjalan menuju pintu, lalu berkata kepada Bu Sri, “Maaf bu, ibu ditunggu oleh suami ibu di depan sekolah!” Dengan agak kaget Bu Sri menjawab, “Lha ini suami saya!” (Sambil tertawa dan menuju suaminya yang tadi berdiri di balik pintu yang tertutup kepadaku).
Setelah itu aku dan temanku langsung meninggalkan ruang guru sambil menahan malu. (Ike)

Crew:

Amel, Naomi, Ike,
Santa, Windri